hasad adalah sebuah penyakit hati , ia tidak mungkin diobati kecuali
dengan ilmu , yang dimaksud dengan ilmu disini , adalah ilmu agama ,
yang akan menjelaskan tentang bahayanya penyakit hasad atau iri.
seringkali diantara kita tidak menyadarinya bahkan mungkin kita
beranggapan bahwa kita telah terbebas dari penyakit hati yang yang
satu ini.
berikut ini akan kita bahas bermacam macam hasad yang mungkin
ada pada diri diri kita , beserta cara untuk menghindarinya semoga
Allah melindungi kita dari penyakit hasad.
BEBERAPA CIRI CIRI ORANG YANG HASAD:
1 dia senang dengan kesalahan orang lain.
2 dia senang apabila temanya tidak hadir dalam sebuah urusan
yang sedang ia perebutkan bersama.
3 dia senang bila temanya digunjing orang lain.
4 menjawab dengan sindiran jika dia ditanya tentang temanya itu.
5 mengecilkan ilmu atau meremehkan temanya.
6 selalu berusaha mencari cari kesalahan temanya .
7 tidak mau menyebutkan kebaikan atau keutamaan temanaya.
CARA AGAR KITA TERHINDAR DARI PENYAKIT HASAD
1 mendoakan kebaikan untuk temanya tanpa sepangetahuanya.
2 berusaha unyuk selalu mencintainya dengan bertanya tentang asehat
kabar temanya atau keluarganya.
3 sering sering berkunjung kerumahnya.
4 dia tidak rela temanya digunjing atau dijelek jelekan orang lain.
5 lebih mengutamakan temanya dari dirinya sendiri.
6 sesekali minta pendapat atau nasehat dari temanya.
mungkin masih banyak lagi cara cara agar kita terhindar dari
penyakit hasad. semoga apa yang telah saya sebutkan diatas
bisa menjadi bahan instropeksi , untuk saya dan kita semua.
BACA JUGA :