Kajian.Net

Belajar Bloging,Trik Facebook,Komputer,Internet,Hacking,Kajian Islam.

Aplikasi Pembuat Film

بِسْــــــــــــــــمِ اﷲِالرَّحْمَنِ اارَّحِيم

didno76.com

Banyak sekali ragamnya aplikasi dari yang digunakan untuk perangkat seperti smartphone, tablet, laptop hingga komputer. Kini aplikasi pun semakin banyak ragamnya dari yang sekedar untuk bermain game hingga dengan urusan pekerjaan. Salah satu aplikasi yang bisa membantu para pembuat film animasi adalah Plotagon. jika anda berminat silahkan download melalui Url di bawah ini
.https://plotagon.com/

Plotagon adalah sebuah aplikasi yang mampu mengkreasikan film animasi dari setiap screenplay yang dituliskan oleh penulis sebelumnya. Aplikasi ini memudahkan para pembuat film amatir untuk membuat film yang terbilang inovatif, karena hanya dengan alur cerita yang dituliskan di platform tersebut, para penulis script dapat langsung mengetahui jalan cerita yang mereka tulis secara real-time.


Setiap scene yang akan tampil, dapat disesuaikan dengan apa yang penulis gambarkan pada cerita. Bahkan, para penulis pun dapat mengolah film tersebut secara detil, mulai dari dialog, tampilan animasi hingga aspek lainnya. Aplikasi ini dibuat oleh seorang legenda komik, Stan Lee, dilengkapi dengan lima karakter dan enam tema pada moviemaker-nya.

Jika menurut Anda dirasa masih kurang, maka para pengguna pun dapat membeli software tambahannya di store tertentu. Untuk tampilan 3D-nya, Plotagon juga sudah dibekali dengan grafis yang cantik, sehingga setiap avatar yang berperan di dalamnya akan terlihat nyata layaknya film animasi sungguhan.

Saat ini Plotagon sudah tersedia, dan dapat segera di unduh secara gratis melalui website resminya. Untuk kedepannya, platform tersebut akan dan akan dilengkapi dengan fitur pembuatan karakter custom, guna mencetak para animator dan scriptwiter-scriptwriter masa depan.

Sumber : Viva.com.

BACA JUGA :

Comments
0 Comments

Tidak ada komentar:

Posting Komentar